Posted by : rickrascals17 8/10/2010

Berdasarkan pada data dan penilaian yang dikeluarkan oleh international federation of football history and statistics ( IFFHS ) tahun 2010, liga sepak bola spanyol yang lebih dikenal dengan la liga, disebut sebagai liga terbaik di dunia, hal ini diputuskan bukan tanpa sebab karena tingkat kompetisi yang ketat juga prestasi yang diraih oleh klub klub spanyol yang berlaga di ajang kompetisi antar klub di benuanya masing masing.

Selain faktor teknis dan prestasi yang menjadi acuan la liga dinobatkan sebagai liga terbaik di dunia, faktor persaingan antar klub , pemain yang berlaga di dalamnya, dan tentunya faktor gengsi pun tentu saja akan menjadi acuan. Seperti kita ketahui saat ini di liga spanyol memang didominasi saja oleh dua tim yaitu barcelona dan real madrid, namun tim tim lainnya pun memberikan persaingan yang ketat bahkan tim atletico madrid berhasil menjadi jawara di kancah uefa league.



Lantas bagaiamana dengan liga liga lain seperti liga inggris, italia, jerman dan negara lainnya? Liga inggris, italia dan jerman masih merupakan bagian dari liga terbaik di dunia, namun karena kompetisi dan penjadwalan yang terlalu padat membuat liga tersebut kurang berprestasi di tingkat regional belum lagi permasalahan non teknis lainnya yang membuat liga terebut menjadi kurang bergengsi, sebut saja calciopoli dan stadion yang sudah tidak layak (untuk ukuran eropa) di italia, faktor dominasi 1 klub (bayern munchen) di jerman, jadwal padat dan pajak penghasilan yang terlampau tinggi di inggris yang menajdi penyebab pemain bintang memilih bermain di negara lain (ex, spain).

Liga terbaik berdasarkan IFFHS :

1. spanyol
2. brasil
3. argentina
4. italia
5. inggris
6. jerman
7. perancis
8. peru
9. chile

Mungkin itu hanyalah penilaian dari IFFHS dan penulis, lalu bagaimana menurut anda? Karena pasti anda memiliki penilaian masing masing bukan? Namun yang pasti itu semua menunjukkan bahwa suatu liga sepakbola yang terorganisir dengan baik dari sisi teknis dan non teknis akan menghasilkan permainan berlevel tinggi dan pemain pemain yang memiliki level tinggi pula. (R17)

{ 1 komentar... read them below or add one }

Popular Post

Followers

- Copyright © 2013 clasterijo -Metrominimalist- Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -